Wednesday, 21 September 2016

Pengertian, Fungsi, Dan Manfaat Jaringan Komputer

Pengertian, Fungsi,  Dan Manfaat Jaringan Komputer
Mungkin anda bertanya-tanya Apa sih jaringan komputer itu? Kali ini saya akan menjelaskan tentang jaringan komputer. Pengertian Sistem Jaringan Komputer adalah sekumpulan jaringan yang menghubungkan beberapa perangkat komputer dalam ruang lingkup suatu teknologi. Dari beberapa perangkat tadi, jaringan bertugas menghubungkan dari satu komputer ke komputer lainnya.

Tujuan utama didirikannya jaringan komputer adalah untuk bertukar data dan informasi ke setiap komputer yang terhubung pada jaringan tersebut. Perusahaan besar biasa menggunakan Jaringan Komputer untuk Kepentingan Internal perusahaan dan untuk melindungi data Perusahaan.


Manfaat Jaringan Komputer

Dengan jaringan kita dapat membantu berhubungan dengan orang lain dengan mudah
Jaringan komputer dapat melakukan pengiriman file seperti teks, vidio, gambar dan vidio dengan mudah
manfaat jaringan lainnya kita bisa mengakses internet
kita dapat mengakses berita atau informasi di internet dengan sangat mudah





jenis jaringan komputer


Jenis jaringan komputer dikelompok menjadi 5 kategori, yaitu sumber data, media transmisi, peranan tiap komputer dalam memproses data, jenis topologi dan jangkauan geografis. Simak penjelasannya dibawah ini :

Jenis jaringan komputer berdasarkan jangkauannya :

LAN (Local Area Network), yaitu jaringan komputer yang memiliki jangkau sekitar 10-100 meter. jenis jaringan ini biasanya terdapat di warnet, sekolah, kampus, rumah sakit dan perkantoran.
MAN (Metropolitan Area NEtwork), Jaringan komputer dengan jangkauan yang cukup luas sekitar 1-50 kilometer. Jaringan ini biasanya digunakan oleh perusahaan yang jaraknya cukup jauh contohnya antar kota.
WAN (Wide Area Network) jaringan yang jangkauannya luas hingga antar negara, menghubungkan negara ini dengan negara lain.
INTERNET (Interconnected NEtwork) jaringan komputer yang jaringannya akses tanpa batas di seluruh dunia.

Baca Juga : Mengenal Lebih Dekat Teknologi Bluetooth Beacon

Jaringan Komputer berdasarkan fungsinya :

Client-Server, yaitu jaringan komputer yang didalamnya harus terdapat komputer server dan komputer Client. Komputer Client dan Komputer server adalah dua perangkat yang harus terhubung dalam satu jaringan

Peer to Peer, jaringan komputer sama, dalam arti baik komputer server maupun komputer client mempunyai kedudukan yang sama. Komputer Client juga bisa menjadi komputer server dan sebaliknya

Jaringan Komputer berdasarkan topologinya

topologi Bus
topologi Star
topologi Ring
topologi Mesh
topologi Peer to Peer
topologi Linier
topologi Tree
topologi Hybrid


Jaringan komputer berdasarkan media transmisinya

Jaringan berkabel(Wired Network) yaitu jaringan komputer yang media transmisinya masih berupa kabel saat melakukan pertukaran data maupun informasi antar komputer.
Jaringan komputer Nirkabel (Wireless Network) yaitu jaringan komputer yang penggunaannya tidak lagi menggunakan kabel saat melakukan pertukaran data maupun informasi

Baca Juga : Mengenal Prinsip Kerja Teknologi Printer 3D Canggih

Demikian artikel dari saya tentang Jaringan komputer . Semoga bermanfaat bagi kalian :)
Disqus Comments